Ads Responsive
Saturday, August 6, 2016

Buah Delima yang Menyehatkan Otot

Ads Responsive

Buah Delima yang Menyehatkan Otot


Dibandingkan dengan buah-buahan lainnya, buah delima merupakan salah satu buah yang cukup langka dan cukup sulit untuk didapatkan. Meski begitu, nampaknya sebagian besar orang masih sangat suka dengan buah yang satu ini. Gimana nggak suka, buah delima merupakan salah satu buah yang memiliki rasa khas, nikmat dan menggugah selera siapa saja. Belum lagi buah delima memiliki aroma yang harum dan khasiatnya buat kesehatan serta kecantikan sangat mengesankan

Ngomongin soal khasiat dari buah delima, dikutip dari laman asiantown.net, para ahli percaya bahwa buah delima adalah buah yang menyehatkan otot dan bisa bikin seseorang yang mengonsumsinya panjang umur. Dalam buah delima sendiri dikatakan mengandung berbagai nutrisi dan vitamin yang menyehatkan. 

Para ilmuwan di Timur Tengah mengungkapkan bahwa kandungan nutrisi pada buah delima ini akan membuat otot tubuh semakin sehat dan kuat. Belum lagi, kandungan senyawa yang disebut sebagai urolithin A dalam buah delima dipercaya mampu mencegah penuaan dini dan melindungi tubuh dari berbagai risiko penyakit berbahaya. 

Belum lama ini, peneliti di Swiss mengungkapkan, "Kami percaya bahwa buah delima adalah buah yang sehat. Ia mengandung berbagai macam nutrisi dan vitamin yang penting buat kesehatan serta pencegahan penuaan dini." Para peneliti ini juga mengungkapkan bahwa penelitian yang dilakukan terhadap tikus menunjukkan bahwa tikus yang diberi asupan nutrisi dari buah delima dalam waktu teratur dan dengan dosis yang tepat, ia akan tumbuh sehat dan memiliki usia yang lebih panjang dibanding dengan tikus yang tidak diberi asupan nutrisi dari buah delima.

Patrick Aebischer dari Ecole Polytechique Federale de Lausanne mengatakan bahwa nutrisi pada buah delima sangat baik buat kesehatan terutama kesehatan otot dalam tubuh. Selain itu, sifat antioksidan buah delima dikatakan mampu membuat seseorang memiliki tubuh sehat dan panjang umur. Sementara itu, Johan Auwers yang merupakan penulis dari penelitian ini mengungkapkan bahwa penelitian ini benar adanya. Meski begitu, para peneliti hendak melakukan penelitian lanjutan terkait hal ini dan memastikan apakah delima memiliki khasiat ampuh terkait usia. 

Terlepas dari konsumsi buah delima secara teratur agar panjang umur, para peneliti tetap menyarankan agar kita semua selalu menjaga pola hidup dan makan yang sehat agar panjang umur. Kita juga tak boleh melupakan untuk memiliki istirahat cukup, olahraga cukup serta menghindari berbagai hal yang bisa memperpendek umur. Semoga, informasi ini bermanfaat.

 


Ads Responsive

Share this

ShareShareTweet
Tags :

Just someone who proud to be called as Blogger, love to make Blogger template to spend a spare time.

Related : Buah Delima yang Menyehatkan Otot